• SMP NEGERI 2 BULUSPESANTREN
  • Where Tomorrow's Leaders Come Together

SMP Negeri 2 Buluspesantren Dalam bingkai cita-cita

 

SMP Negeri 2 Buluspesantren Kebumen sebagai subsistem pendidikan nasional memiliki tanggung jawab untuk mewujudkan kebijakan pendidikan nasional dalam mengembangkan wilayah dimana sekolah itu berada. Salah satunya adalah dengan terus berusaha membuat sekolah ini menjadi besar dan berkembang sejalan dengan dinamika masyarakatnya.

Agar perkembangan dan kemajuan yang dicapai dapat terukur dan bermanfaat bagi masyarakat sekitarnya, maka dalam melaksanakan kegiatan pengembangan dalam memajukan sekolah didasarkan pada rencana-rencana sesuai dengan regulasi yang ada.
Dengan mengacu pada delapan standar nasional pendidikan, pengembangan sekolah juga memperhatikan aspek-aspek sebagai berikut.

1. Kondisi geografi dan demografi

SMP Negeri 2 Buluspesantren Kebumen yang berlokasi di desa  Ampih yang merupakan salah satu desa di kecamatan Buluspesantren Kebumen.

Pada awal berdirinya penegrian sekolah ini, di tahun 1999 masih  cukup sepi, namun saat ini sudah menjadi lebih ramai  karena letaknya yang strategis berada di jalan kecamatan yang menghubungkan antara Kebumen - Yogyakarta dan Kecamatan Buluspesantren.

Kondisi kependudukan semakin padat seiring dengan bertambahnya penduduk yang menjadikan animo masyarakat untuk menempuh pendidikan di SMP Negeri 2 Buluspesantren Kebumen juga semakin meningkat.

2. Perkembangan sosial ekonomi

Kondisi sosial ekonomi masyarakat di sekitar SMP Negeri 2 Buluspesantren Kebumen rata-rata adalah pada taraf menengah ke bawah. Sebagian besar siswa yang menempuh pendidikan di SMP Negeri 2 Buluspesantren Kebumen datang dari keluarga prasejahtera yang tersebar di desa-desa sekitar SMP Negeri 2 Buluspesantren, yaitu desa Ampih, Indrosari, Jogopaten, Klapasawit, dan Banjur Pasar, yang semuanya masuk wilayah kecamatan Buluspesantren.

3. Perkembangan sosial budaya

Perkembangan sosial budaya di sekitar SMP Negeri 2 Buluspesantren Kebumen      merupakan masyarakat desa yang agraris dan religius. Hal itu berpengaruh kepada sikap dan perilaku siswa SMP Negeri 2 Buluspesantren Kebumen yang dalam keseharian mencerminkan sikap perikehidupan yang agamis.

Dari ketiga kondisi diatas maka dapat diharapkan bahwa SMP Negeri 2 Buluspesantren  memiliki prospek yang cerah dalam perkembanganya. Cita-cita ini tidak terlalu mengada-ada, didukung dengan potensi akademis para tenaga pengajar yang profesional membuat harapan itu menjadi semakin nyata.

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
WORLD CLEANUP DAN SMP NEGERI 2 BULUSPESANTREN

WCD adalah kegiatan membersihkan lingkungan dari sampah, yang dilakukan secara serentak di seluruh dunia. SMP N 2 BULUSPESANTREN juga terlibat dalam kegiatan ini bersama seluruh warga s

27/10/2023 09:14 WIB - administrator
WORLD CLEANUP DAN SMP NEGERI 2 BULUSPESANTREN OLEH SRI HASTUTI S.Pd.

WCD adalah kegiatan membersihkan lingkungan dari sampah, yang dilakukan secara serentak di seluruh dunia. SMP N 2 BULUSPESANTREN juga terlibat dalam kegiatan ini bersama seluruh warga s

27/10/2023 09:14 WIB - administrator
SMP NEGERI 2 BULUSPESANTREN GELAR MENERIMA DAN MEMBERIKAN ZAKAT FITRAH

Bulan ramadan merupakan bulan yang penuh berkah. Bulan dimana semua umat muslim diwajibkan untuk zakat fitrah. Zakat fitrah ialah hal yang menjadi kewajiban bagi orang islam untu

18/04/2023 09:43 WIB - administrator
Aksi Mulia SMP Negeri 2 Buluspesantren Bagi Makanan Gratis

  Buluspesantren-Kebumen 16 April 2023 SMP NEGERI 2 BULUSPESANTREN bersama Pengurus OSIS dalam rangka Bulan Suci Ramadhan bagi-bagi makanan kepada masyarakat kecamatan Buluspesa

17/04/2023 10:43 WIB - administrator
BIMBINGAN ROHANI ISLAM (BIMROHIS) BAGI GURU DAN STAF TU SMP NEGERI 2 BULUSPESANTREN

  Kebumen-Buluspesantren - Senin, (20/03/2023) Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan SMP Negeri 2 Buluspesantren menyelenggarakan kegiatan Bimbingan Rohani Islam (BIMR

11/04/2023 11:53 WIB - administrator
GEBYAR RAMADHAN 1444 H/ 2023 M SMP NEGERI 2 BULUSPESANTREN GELAR NUZULUL QURAN

GEBYAR RAMADHAN 1444 H/ 2023 M SMP NEGERI 2 BULUSPESANTREN GELAR NUZULUL QURAN   Sabtu, 8 April 2023 SMP Negeri 2 Buluspesntren Gelar Nuzulul Quran mengung tema “Al Qura

11/04/2023 11:32 WIB - administrator
Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN)  SMP NEGERI 2 BULUSPESANTREN TAHUN 2023  

  Kebumen-Buluspesantren –Jum’at, (24/02/2023) Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) adalah hari nasional yang diperingati pada setiap tanggal 21 Februari, dala

28/02/2023 15:29 WIB - administrator
Siswa SMP Negeri 2 Buluspesantren Sabet Juara 1 Pencak Silat POPDA Kebumen Tahun 2023

Siswa SMP Negeri 2 Buluspesantren Sabet Juara 1 Pencak Silat POPDA Kebumen Tahun 2023   Buluspesantren – Rabu 13 Februari 2023 POPDA merupakan ajang unjuk kebolehan da

13/02/2023 14:00 WIB - administrator
Siswa SMP Negeri 2 Buluspesantren Sabet Juara 1 Pencak Silat POPDA Kebumen Tahun 2023 Oleh Sri Hastuti S.Pd.

MENULIS BERITA Tujuan menulis teks berita adalah untuk bisa mengidentifikasi unsur -unsur berita. Unsur - unsur berita biasa disebut dengan adiksimba jika di dalam bahasa Inggris dinam

13/02/2023 13:57 WIB - administrator
Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) SMP N 2 Buluspesantren.

Menyikapi kondisi pandemi covid 19 yang belum juga usai, maka SMP Negeri 2 Buluspesantren mencoba melakukan pembelajaran jarak jauh menggunakan aplikasi zoom. Sebenarnya, sejak diinstr

15/10/2020 11:05 WIB - administrator