• SMP NEGERI 2 BULUSPESANTREN
  • Where Tomorrow's Leaders Come Together

UPACARA PERINGATAN PROKLAMASI KEMERDEKAAN INDONESIA KE 75

Hari Senin, tanggal 17 Agustus 2020, untuk pertama kalinya melaksanakan upacara bendera peringatan proklamasi kemerdekaan Indonesia dengan situasi yang berbeda, hal ini dikarenakan  saat ini Indonesia dalam kondisi pandemi covid-19. Pada pelaksanaan upacara peringatan HUT yang ke 75 hanya diikuti oleh personal yang terbatas.                                 

   

Demikian pula pelaksanaan upacara yang berada di halaman dalam SMP Negeri 2 Buluspesantren tetap berlangsung khidmat meskipun hanya diikuti oleh Guru dan karyawan tanpa kehadiran peserta didik. Dimana biasanya pada tahun-tahun sebelumnya upacara peringatan HUT di SMP Negeri 2 Buluspesantren diikuti oleh seluruh warga Sekolah berserta SD dan Madrasah di sekitarnya. 

Hadir sebagai petugas dan peserta upacara adalah para Tenaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan SMP Negeri 2 Buluspesantren. Bertindak selaku Pembina upacara adalah adalah Bapak Widhiyanto,S.Pd.Ing.M.Pd. selaku Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Buluspesantren. Dalam sambutannya beliau menyampaikan himbauan kita sebagai  warga negara Indonesia, khususnya ASN untuk dapat mengisi kemerdekaan dengan bekerja keras, lebih giat dalam rangka mencerdaskan anak-anak bangsa.

Setelah upacara selesai, dilanjutkan pemotongan tumpeng dalam rangka HUT ke 75 proklamasi kemerdekaan Indonesia. Potongan tumpeng  diserahkan olehTenaga  Pendidik yang paling sepuh, diserahkan kepada  Tenaga Pendidik yang paling muda , sebagai simboli penyerahan  tongkat estafet perjuangan pendidikan dari yang tua  kepada yang muda supaya tetap  berkelanjutan.

By : Admin

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) SMP N 2 Buluspesantren.

Menyikapi kondisi pandemi covid 19 yang belum juga usai, maka SMP Negeri 2 Buluspesantren mencoba melakukan pembelajaran jarak jauh menggunakan aplikasi zoom. Sebenarnya, sejak diinstr

15/10/2020 11:05 WIB - administrator
Penilaian Tengah Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2020/2021

Tidak terasa sudah memasuki bulan ketiga pada awal semester ganjil tahun pelajaran 2020/2021. Memasuki bulan September merupakan bulan yang perlu mendapat perhatian khusus, karena pada

09/09/2020 10:45 WIB - administrator
GELIAT SPENDABUL DALAM POPDA 2019

Pesepakbola Dari SpendabulSalah seorang pesepakbola dari SMP Negeri 2 Buluspesantren mengikuti seleksi team sepakbola POPDA kabupaten Kebumen tahun 2019.Ini menunjukan bahwa potensi yan

09/09/2020 10:00 WIB - administrator
SMP Negeri 2 Buluspesantren Dalam bingkai cita-cita

  SMP Negeri 2 Buluspesantren Kebumen sebagai subsistem pendidikan nasional memiliki tanggung jawab untuk mewujudkan kebijakan pendidikan nasional dalam mengembangkan wil

05/09/2020 09:01 WIB - administrator
Santunan 10 Muharam : Wujud perhatian Sekolah pada anak-anak yatim piatu dan dhuafa

Pada  tanggal 10 Muharam setiap tahunya, keluarga besar SMP Negeri 2 Buluspesantren mengadakan santunan untuk anak yatim piatu, yatim atau piatu dan dhuafa yang bersekolah di SMP N

13/08/2020 14:38 WIB - administrator
Gita Buana Spendabul SMP Negeri 2 Buluspesantren

Menjadi favorit bukan harus menjadi yang terbaik, tetapi memiliki yang terbaik adalah sebuah kebanggaan. Beitu juga apa yang diidamkan oleh korps Drumband Gita Buana, dengan kesungguhan

13/07/2020 21:44 WIB - administrator
Penghargaan Bagi Peserta Didik Berprestasi

Dalam kesempatan pertemuan dengan orang tua peserta didik Sekolah senantiasa memberikan informasi yang akurat dan berimbang. Hal ini dimaksudkan agar terjalin komunikasi yang sehat anta

05/08/2019 09:44 WIB - administrator
Penanaman Disiplin dan Ketertiban Di Sekolah

Sebagai usaha untuk meningkatkan kedisiplinan dan kecintaan terhadap tanah air, peserta didik diajak untuk melaksanakan kegiatan upacara bendera setiap hari Senin Pagi di halaman sekola

01/04/2019 21:44 WIB - administrator